Cara Blokir Situs Di Windows Tanpa Menggunakan Software

Blokir Situs Tanpa Software
Banyak aplikasi software yang bisa kita dapatkan dengan gratis di Internet dan bisa kita pergunakan untuk memblokir situs-situs yang tidak kita inginkan untuk diakses. Namun disini penulis ingin berbagi kepada sahabat bagaimana caranya kita dapat memblokir situs-situs tersebut tanpa harus menggunakan software yakni secara manual. Mungkin saja informasi lawas ini masih dibutuhkan oleh sahabat yang masih awam dan belum mengetahui cara-caranya. Apabila sahabat tertarik dan pengen mencobanya sendiri maka sahabat bisa ikuti langkah-langkahnya di bawah ini ......

Pertama-tama kita buka terlebih dahulu "Windows Explorer"
Lalu klik pada menu Tools » Folder Options » View
Pada kotak "Advanced settings"
Cari tulisan "Hidden files and folders"
Ganti radio button jadi " "Show hidden files and folders"
Lanjutkan dengan mengklik tombol "Apply" lalu "OK"



Sekarang arahkan ke folder
»» C:\WINDOWS\system32\drivers\etc

Dalam folder "etc" tersebut nanti ada terdapat sebuah file yang bernama "hosts"

Buka/Edit file "hosts" tersebut dengan Notepad

Nah... disini sahabat tinggal copy paste baris tulisan "127.0.0.1 localhost" tepat di bawahnya menjadi sebanyak situs yang mau sahabat blokir, lalu ganti tulisan "localhost" tersebut dengan nama-nama situs yang akan diblokir.

Lihat contoh di bawah ini ......

# Copyright (c) 1993-1999 Microsoft Corp.

# This is a sample HOSTS file used by Microsoft TCP/IP for ....
# This file contains the mappings of IP addresses to host names
# Each entry should be kept on an individual line. The IP address
# be placed in the first column followed by the corresponding ...

127.0.0.1 localhost

127.0.0.1 http://www.situsporno.com
127.0.0.1 http://www.situsparno.com
127.0.0.1 http://www.situsparah.com
► dan seterusnya ......

Jika sudah selesai di edit tutup aplikasi Notepadnya
Jangan lupa simpan terlebih dahulu - "File » Save"
Restart komputer
Done!

Demikianlah postingan mengenai Cara Blokir Situs Secara Manual pada sistim operasi Windows dan semoga bermanfaat bagi yang sedang membutuhkan informasi ini !


--
  |◄ Best Regards ►|
      Author Signature
Share Posted -► Facebook Twitter Google+ Linkedin
Cara Blokir Situs Di Windows Tanpa Menggunakan Software
Item Reviewed: Cara Blokir Situs Di Windows Tanpa Menggunakan Software 9 out of 10 based on 10 ratings. 9 user reviews.
Admin |► Pengunjung yang budiman selalu ingat menggunakan tata bahasa dan kata-kata yang sopan serta relevan dengan topik postingan dalam berkomentar! ◄| #WelCOME! ^_^
Just load it!